MENU

CARA MEMBEDAKAN ANTARA MADU ASLI DAN MADU PALSU
Kali ini saya akan memberikan tips kepada pembaca, bagaimana caranya mengetahui madu yang kita konsumsi itu asli atau tidak, langsung saja kita lihat 3 cara ampuh untuk membedakan Madu Asli dan Palsu
1.   Campur dengan Air
Cara pertama adalah dengan mencampur madu dengan air. Tuangkan madu ke dalam gelas hingga 1/3 lalu masukkan air putih kedalam nya kemudian diaduk. Jika Madu Asli maka air akan berwarna keruh atau coklat karena madu masih mengandung sari bunga. Jika Palsu maka air akan berwarna agak bening atau agak kuning
2.   Panaskan dengan Api
Setelah membuktikannya dengan air, kita juga bisa membedakan madu asli dengan Api. Caranya adalah dengan menuangkan madu kedalam sendok lalu dipanaskan diatas lilin. Jika Asli maka madu akan mengeluarkan busa dan busanya akan tumpah keluar dari sendok, Lalu setelah dingin aduklah dengan lidi maka jika madu asli saat mengangkat lidi akan terasa lembut dan tidak terbentuk serat-serat tipis seperti gulali. Jika palsu maka saat dipanaskan madu akan berbusa namun tidak tumpah keluar sendok, saat diaduk dengan lidi terasa agak keras dan terbentuk serat-serat tipis seperti gulali.
3.   Ketahanan Potongan Ikan
Cara ketiga yaitu dengan menguji nya pada daging ikan, caranya adalah siapkan stoples lalu isilah potongan ikan didalamnya dan rendam dengan madu. diamkan selama 2 minggu. Jika asli maka ikan akan menyusut dari bentuk aslinya dan tidak akan terjadi pembusukan. Namun jika palsu ikan tidak akan menciut dan akan tercium bau yang menyengat dan tidak sedap.
Itulah tiga cara untuk mengetahui madu yang kita konsumsi itu palsu atau tidak, sehingga kita bisa terhindar dari bahaya mengkonsumsi madu palsu :)
Semoga bermanfaat,..!
Taridi Tbs.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Gunakan kotak komentar untuk bertanya, menambahkan, memberi saran serta berdiskusi. Jangan Spam dan berbau SARA. (Suku, Agama, Ras dan Antar Golongan)